Korban tewas di negara bagian New York akibat wabah Corona melejit pada Minggu (29/3/2020) menjadi 1.026 orang, hanya kurang dari sebulan setelah infeksi pertama diketahui di negara bagian itu.
Sebagian besar kematian terjadi dalam beberapa hari terakhir. Khusus New York City, dilaporkan jumlah korbannya sebanyak 776 orang. Demikian kabar yang dirilis kantor berita AP.
Sekedar perbandingan, perlu waktu 18 hari di Spanyol untuk naik dari kematian pertamanya menjadi yang ke-1.000, menurut data Universitas Johns Hopkins. Sedangkan Italia perlu 21 hari, dan negara bagian New York perlu waktu 26 hari.
Infeksi pertama yang diketahui di negara bagian New York ditemukan pada 1 Maret di tubuh seorang petugas kesehatan yang baru saja kembali dari Iran. Dua hari kemudian, New York mendapatkan kasus keduanya, seorang pengacara dari pinggiran New Rochelle.
(Foto: AP)
Leave a Reply